Sabtu, 08 April 2017

Testimoni Perkuliahan


Nama: Septiana Genio Dumaris Naibaho
NIM: 161301036
Kelas: Psikologi Pendidikan (A)


Holaaa teman-temann!!!
Kali ini saya akan post Testimoni perkuliahan pada Mata Kuliah Psikologi Pendidikan, yeayy! Nah sebelum itu saya memperkenalkan nama-nama dosen pengampunya, yaitu Ibu Fasti Rola, M.Psi, Psikolog, Ibu Dian Ulfa, M.Psi, Psikolog, Ibu Sri Supriyantini, M.Si, Psikolog,Ibu  Filia Dina A, M.Pd, Ibu Lita Hadiati, M.Pd, Psikolog, Ibu Ika Sari Dewi, M.Pd, Psikolog . Dosen-dosen pengampu pada kuliah ini sangat seru-seru dan memiliki metode yang berbeda-beda dalam penyampaian materi perkuliahan. Meskipun bobot mata kuliah ini hanya 2 SKS tapi semua dosennya mampu memaksimalkan materi hingga habis. Ada juga dosen yang memberikan reward dan hukuman ketika belajar, sehingga suasana kelas memanas untuk mendapatkan rewardnya hahaha. Namun mereka tetap tegas dalam memberikan hukuman jika mahasiswanya tidak membaca buku/materi sebelum perkuliahan dimulai, karena itu merupakan syarat utamanya. Dengan begitu semua mahasiswa berlomba membaca agar tidak kena hukuman.  Tidak hanya itu komponen penilaian mata kuliah ini juga rata alias masing-masing komponen memiliki bobot 25% yaitu untuk penilaian tugas individu, tugas kelompok, UTS dan UAS. Besar yaaa hahaha, jadi kalau tugas individunya jelek pasti nilainya langsung terancam jelek juga, waduhhh. Tapi it’s okay karena tugas yang diberikan juga tidak terlalu sulit, hanya saja terkadang saya sebagai mahasiswa kurang memahami maksud tugas yang diberikan atau ambigu. Namun, lambat laun seiring diberi asupan tugas tiap minggu sekarang semakin terbiasa.


Nah ada hal-hal yang membuat saya menyenangi dosen mata kuliah ini, karena dosennya tetap mengizinkan mahasiswa masuk meskipun telat. Senang disini saya memberi artian bahwa dosen tersebut membantu mendorong mint belajar mahasiswanya sekalipun telat masuk, karena meskipun telat tapi dosennya tidak ingin mahasiswanya tidak mendapat ilmu yang sama. Selama perkuliahan saya enjoy dengan mata kuliah ini karena memang tidak terlalu berat, hanya mendengarkan dosen pengampu menguraikan materi dan kita memberikan feedback dengan menjawab apa yang mereka tanyakan. Dosen-dosen pengampu Psikologi Pendidikan ini juga seru-seruuuu, kalau belajar suka dibuat ketawa-ketawa jadi kalau belajar makin fresh otaknya bukan makin buntu hahahah
Selain itu, dengan belajar mata kuliah Psikologi Pendidikan ini saya juga makin mengetahui seperti apa belajar yang benar dan baik, seperti apa manajemen dalam kelas, metode apa yang digunakan pendidik dalam menyampaikan materi, serta mengetahui sebenarnya saya belajar itu karena motivasi apa bahkan datang ke kampus itu karena dorongan nilai atau dorongan untuk mendapat ilmu.
Nahh,teman-teman itulah testimoni saya tentang perkuliahan pada mata kuliah Psikologi Pendidikan. Kalau nanti teman-teman juga memiliki mata kuliah yang sama semoga memiliki dosen yang sama serunya yaaaa!!
Byeeeee !!!


0 komentar:

Posting Komentar

 
SEPTIANA NAIBAHO Blogger Template by Ipietoon Blogger Template